Memasuki bulan Ramadhan, bagi santri bulan Ramadhan adalah waktu yang sangat penting untuk meningkatkan ibadah dan menggandakan pahala. Namun, di tengah-tengah menjalankan ibadah puasa ramadhan, santri Pesantren Darul Muttaqien juga harus menghadapi ujian atau Penilaian Tengah Smester 2 (PTS 2).
Ujian yang dihadapi oleh santri ini tidak hanya menguji pengetahuan akademis, tetapi juga menguji ketabahan, kesabaran, dan kemampuan mereka untuk mengelola waktu dan energi.
“Ujian di bulan Ramadhan ini sangat berat, karena kita harus menghadapi tantangan fisik dan mental”, ungkap Gibran salah satu santri kelas 4 TMI. “Tapi, kita juga harus ingat bahwa ujian ini adalah kesempatan untuk meningkatkan diri dan memperbanyak ibadah dan kebaikan.”
Untuk menghadapi ujian di bulan Ramadhan ini, santri-santri dituntut untuk bisa memanage waktunya serta mengelola energi mereka dengan baik, antara kewajiban sebagai santri serta bagaimana cara mereka mempersiapkan diri menghadapi ujian PTS tersebut.
“Perbanyak do’a dan istighfar, persiapkan diri dengan matang, karna usaha tanpa do’a akan sia-sia hasilnya, begitu juga do’a saja tanpa usaha itu adalah omong kosong”, Pesan Ust. Abdul Hasan saat pengarahan sebelum ujian.
Dengan semangat dan fokus yang tinggi, santri-santri di Pesantren Darul Muttaqien siap menghadapi ujian di bulan Ramadhan ini dengan riang gembira.
Tinggalkan Komentar