Bagian Pengasuhan Santri di pesantren Darul Muttaqien dengan visi melalui proses pembinaan dan pembiasaan santri diharapkan mampu menerapkan ajaran Islam, membaca Al-Qur’an dengan baik dan benar serta dapat berkomunikasi dengan bahasa Arab dan Inggris.
Bagian Pengasuhan Santri mengemban misi yaitu pembinaan ajaran islamiyah dan praktek ibadah amaliyah, pembiasaan santri beramal islami, pembinaan dan pengajaran baca tulis Al-qur’an, pembiasaan santri untuk berbahasa Arab dan Inggris, pembiasaan santri berkreasi dan berorganisasi.
Bagian Pengasuhan Santri menjalankan program kerja dalam bentuk program aksi yaitu meningkatkan mutu aqidah santri, meningkatkan mutu akhlak santri, meningkatkan mutu keilmuan dan intelektual santri, menggali potensi, bakat dan minat dengan pendekatan bimbingan karier, meningkatkan ketrampilan berbahasa Arab seluruh santri, meningkatkan ketrampilan berbahasa Inggris seluruh santri, meningkatkan kemampuan baca tulis Al-qur’an seluruh santri dengan metode qiroati, meningkatkan ketrampilan computer, meningkatkan keterampilan santri bidang Pramuka, meningkatkan jiwa kemandirian melalui program Kewirausahaan, meningkatkan kemampuan berorganisasi dan kepemimpinan, meningkatkan keterampilan muhadhoroh, meningkatkan jiwa kepedulian sosial.
Kami selaku wali dari Rizky Antono mendukung penuh semua peraturan dan tata tertib di pesantren Darul Muttaqien
Tinggalkan Komentar